Roti Isi Tempe Ala Western

Ini dia menu tempe western yang baru jadi fave saya. Nga perlu bahan daging untuk sajian wuenak lho!

roti isi tempe
                                                                                     Foto sebelum roti saya lipat dua menjadi segitiga 🙂
Bahan Isi:Tempe -/+ 220 gram (potong dadu)
1 Paprika kuning, buang bijinya dan potong memanjang
4 siung bawang putih ukuran sedang, geprek, cacah halus
Sejumput garam
Sedikit minyak sehat untuk menumis
1 sdm kecap manis

Cara:Tumis paprika -/+ 2 menit, masukkan tempe, tambahkan sedikit kecap manis -/+ 1 sdm. Masak sampai tempe kecoklatan dengan api kecil. Masukkan sisa bahan-bahan. Aduk rata dan tumis sampai matang.

Bahan saus:

1/2 cup saus tomat,
2 sdm brown sugar,
1 sdt garam,
1/2 sdt cabai bubuk,
1/4  sdt bubuk lada hitam,
1/2 cup air matang.

Cara:

Campur dan masak seluruh bahan dengan api sedang. Kecilkan api saat mulai mendidih, lalu masak -/+ 5 menit.

Fill your bread and buns with tempe!!

Sup Ayam, Lobak, Jamur Shitake

Hidangan sup ini enak untuk yang lagi pengen makan yang hangat-hangat, apalagi yang sedang flu kaya’ saya sekarang. Saya modif resepnya sedikit, tapi dijamin tetep uenaaak!

Sup Ayam, Lobak, Jamur Shitake

Bahan-bahan:

– 1/2 ekor ayam, dipotong 12 bagian
– 1 cm jahe, dimemarkan
– 1.500 ml air atau lebih
– 150 gram lobak, diiris tipis
– 4 lembar daun jeruk, dibuang
tulangnya
– 4 siung bawang putih, digoreng,
dimemarkan
– 1 sendok makan kecap ikan (saya
skip, karena nga’ punya)
– garam dan merica bubuk, takaran.
sesuai selera
– 1 batang daun bawang, dipotong 1
cm

*isi sop saya tambah dengan 6 jamur
shitake, iris sedang.

Cara pengolahan :

Rebus air, ayam, dan jahe sampai mendidih dengan api kecil.
Saring air kaldunya, didihkan lagi.

Masukkan lobak, jamur shitake, daun jeruk, bawang putih, (kecap ikan), garam, dan merica bubuk. masak sampai matang.
Tambahkan daun bawang, aduk rata.

Untuk 4 porsi.

Sumber resep asli dari:
http://www.eresep.com/2975/3/resep-masakan-Sup-ayam-kuah-lobak/

Kaldu Sayuran

Selain dari daging sapi, ayam atau ikan, kaldu juga bisa dibuat dari sayuran lho.. Kaldu ini bisa untuk kuah makan anak moms yang nga suka sayur. Atau untuk moms yang vegetarian.
Diperlukan bawang bombay dan wortel yang dipotong besar – besar, bawang putih dan buah pala yang sudah dimemarkan, daun bawang, daun seledri, cengkeh dan merica bulat secukupnya.
Rebus semua bahan kaldu kurang lebih 1,5 liter dengan api kecil selama 30 – 45 menit.
Angkat dan dinginkan, lalu saring.

Sumber:
http://masakanmama.com/info-dan-tips/info-dan-tips-membuat-kaldu-sayur 

My Carrot Cake

Carrot cake.. Mending buat sendiri daripada beli. Nothing fancy but it’s just tasty + healthy. Homemade, buatan ibu RT =D pasti aman untuk tubuh. Wortelnya mengandung anti oksidan, tinggi serat dan rendah kolesterol. Lezat disajikan hangat ataupun dingin. Kalo liat penampakkannya sih nga tertarik untuk nyoba. Tapi dari bau kayu manis yang kecium pas dipanggang…hmmm.. pengen buru-buru dimakan deh! Resep dari tetangga jauh *hahaha, mbak Deasi, hope you’ll read this one.

Bahan:

3 gelas tepung terigu (bisa diganti tepung oats atau campuran sesuai selera Anda)

1 ½ sdt bubuk kayu manis

1 ½ sdt baking powder

1 sdt garam

2 gelas gula pasir (bisa dicampur gula aren bubuk)

6 butir telur

1 gelas minyak sayur (minyak sehat: minyak kelapa, atau zaitun, grapeseed, sunflower)

2 wortel diserut dengan serutan keju paling besar (jadi 3 gelas)

½ gelas kismis

1/2 gelas moesli (jika diinginkan)

(bisa ditambahkan 1 buah pisang potong dadu) jumlah buah termasuk wortel total 3 gelas.

Cara Membuat:

Campur terigu, bubuk kayu manis, baking powder, garam, sisihkan.

Mixer diwadah terpisah, telur + gula hingga mengembang dan gula larut, kemudian tambahkan minyak sambil di mixer (kecepatan sedang), kemudian tambahkan adonan kering sedikit demi sedikit (terigu yg sudah dicampur) menggunakan mixer kecepatan paling rendah.

Masukkan wortel dan kismis ke adonan aduk dengan spatula, tuang ke cetakan cake dan panggang 45menit -1 jam, api kecil/sedang)/hingga matang.

Note dari yang punya blog:
1. Kalo saya pake cangkir untuk menakar.
2. Nga pake moesli karena nga tau itu apa.
3. Saya pake 1 cangkir gula pasir + 1 cangkir gula palem.
4. Dan ada tambahan kacang almond panggang.
5. Percobaan masak pertama, saya pake wajan happycall, cuma sekitar 10 menit manggangnya, dengan api kecil. Kalo yang ini pake oven, suhu sekitar 160-180 dc api sedang, -/+ 50 menit (tetep rajin dicek ya–tusuk pake garpu)
6. Kalo saya lebih suka makan carrot cake nya segera setelah matang. Masih hangat dan ada kriuknya dipinggir.

Selamat mencoba *_^